WAJO – Reinventarisasi Barang Aset Polri- Dalam rangka pengawasan Reinventarisasi Barang Persediaan dan Aset Polri Tahun Anggaran 2023 pada Satker Dan Satwil Jajaran Polda Sulsel.
Tim Wasrik Itwasda Polda Sulsel yang di pimpin oleh AKBP Leonardo Panji Wahyudi, S.I.K., MH selaku Irbid 1 Itwasda Polda Sulsel dengan di dampingi Kapolres Sidrap, AKBP H. FATCHUR R., S.H, M.H, melakukan pengecekan kendaraan Dinas milik Polres Wajo serta jajaran Polsek yang berlangsung di halaman Polres Wajo, Selasa (24/1/2023).
Pelaksanaan Wasrik Itwasda Polda Sulsel guna mengecek keadaan Fisik Kendaraan Dinas (Randis) R-2, R-4 dan R-6. Pengecekan di lakukan dengan sasaran antara lain kelengkapan kendaraan seperti Surat Kendaraan, Mesin, sistem pengereman, Lampu serta indikator pendukung, Rotator/strobo blue, Sirine, serta kelayakan kendaraan tersebut bersama dengan jumlah kendaraan dinas yang ada lebih layak, sehingga pelayanan kepada masyarakat pun lebih efektif dan maksimal,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Tim Itwasda Polda Sulsel di dampingi oleh Kabag Log dan Seksi pengawasan juga melaksanakan pengecekan barang inventarisasi berupa pucuk Senpi yang dipinjam pakaian kepada personil yang memenuhi persyaratan melalui uji tes Psikologi, selain itu juga barang material amunisi, SKCK dan bahan material Sat Lantas Polres Wajo, tambahnya
Sebanyak 147 unit Randis yang di miliki Polres Wajo menjadi target Tim Itwasda Polda Sulsel dengan rincian R2 (motor) 119 unit, R4 (mobil) 24 unit, R6 (Truck/Mini Bus/Bus) 3 unit, kendaraan taktis berupa AWC 1 unit, serta pucuk Senpi dengan rincian genggam 260 pucuk, senjata bahu 56 pucuk, dan senjata pinggang 53 pucuk, Ungkap Kabag Log Kompol Jasman Parudik, SH.
Sementara itu, AKBP H. FATCHUR R., S.H, M.H, selaku Kapolres Wajo saat ini menuturkan, kegiatan ini di lakukan guna mengecek kesiapan operasional Jajaran Polda Sulsel khususnya Polres Wajo dalam menunjang pelaksanaan tugas – tugas Kepolisian di lapangan terutama di Bidang operasional, baik Itu Satuan Sabhara, Satuan Lalu Lintas dan Satuan Binmas, ucap Kapolres berkelahiran bugis maros ini.
Hal ini dibenarkan oleh beberapa kapolsek serta seluruh Babinkamtibmas yang memegang kendaraan dinas saat ini.
Sumber: Humas
Red-st-Rusmankio