MAKASSAR || Gempar-news- Kepala Dinas Perhubungan Kota Makassar Drs. H. Zainal Ibrahim M.Si di dampingi Kepala Bidang Terminal, Perparkiran, Audit dan Inspeksi bapak Irwan SE,MM melaksanakan Apel Kesiapan Personil dalam Rangka Festival KIM (Komunitas Informasi Masyarakat) yang berlokasi di Taman Patung Gajah Jl. Penghibur Makassar. Sabtu (10/08/2024).
Festival KIM dan juga sekaligus Festival UMKM Makassar 2024 belangsung sejak tgl 9-11 Agustus 2024 dan sebanyak -+ 100 Petugas lapangan di tugaskan untuk melaksanakan pemantuan, penjagaan dan pengaturan lalu lintas untuk mendukung kelancaran kegiatan tersebut.
Selain itu juga Kepala Bidang Terminal, Perparkiran, Audit dan Inspeksi bapak Irwan SE,MM sebelumnya menyempatkan hadir untuk melaksakan pengecekan dan pemantauan personil dan arus lalu lintas dalam Konser Sheila On 7 yang berlangsung di Lapangan Telkom JI. AP. Pettarani Makassar.[*]